Ketua dan Wakil Ketua bersama jajaran Hakim dan Aparatur Pengadilan Agama Wonosobo mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis di Lingkungan Peradilan Agama Tahun 2023 dan Pembinaan Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI. Kegiatan ini diselenggarakan secara virtual melalui Zoom Meeting dimulai pada pukul 09.00 WIB

Acara dibuka oleh Direktur Jenderal Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI, Dr. Drs. H. Aco Nur, S.H., M.H. Dalam pembukaannya beliau menjabarkan kegiatan-kegiatan bimbingan teknis yang telah diselenggarakan oleh Ditjen Badan Peradilan Agama sepanjang tahun 2022. Selain itu juga dijabarkan Program Prioritas Ditjen Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI Tahun 2023 yang mencakup empat aspek, yakni:

1. Penguatan Integritas
2. Penguatan Kelembagaan
3. Penguatan Sumber Daya Manusia
4. Penguatan Pemanfaatan TI

Setelahnya digelar pembinaan yang disampaikan oleh Ketua Mahkamah Agung RI, Yang Mulia Prof. Dr. H. M. Syarifuddin, S.H., M.H. Beliau menyampaikan apresiasinya terhadap Ditjen Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung RI yang telah secara rutin menyelenggarakan bimbingan teknis bagi para aparatur pengadilan yang dinaunginya. Selain itu beliau juga menekankan pentingnya etos kerja yang tinggi yang harus dimaknai oleh para aparatur peradilan agama guna mewujudkan visi Peradilan Agama Kelas Dunia

Setelah pembinaan yang diberikan oleh Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI, acara dilanjutkan dengan dialog interaktif antara para peserta zoom dengan Yang Mulia Ketua Mahkamah Agung RI